Totong Setiyadi
Totong Setiyadi
  • Nov 23, 2021
  • 4288

Rumah Warga Rejamulya Tertimpa Pohon, DPC Gerindra Cilacap Berikan Bantuan

CILACAP– DPC Partai Gerindra kabupaten Cilacap, melakukan aksi peduli sosialnya. Kali ini, sekretaris DPC partai Gerindra kabupaten Cilacap  berserta jajarannya, mengunjungi rumah Suparto Slamet Warga Dusun Kedungsari RT 01/RW 04 Desa Rejamulya Kecamatan Kedungreja Kabupaten Cilacap.

Rumah Suparto Slamet pada hari minggu kemarin tertimpa pohon kelapa yang mengakibatkan dapur rumahnya rusak parah, kejadian itu di akibatkan karena turun hujan dan disertai angin kencang sehingga mengakibatkan tumbangnya pohon kelapa.

Kejadian atas musibah tersebut  menyebabkan dapur rumah milik Suparto Slamet, mengalami kerusakaan parah dan genteng miliknya hancur tak bisa terpakai lagi

Kunjungan Tim Novita Center dipimpin langsung Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Cilacap Maryo Ahmad di dampingi Relawan Partai Gerindra Kecamatan Kedungreja Agus Priyanto.

Dalam kunjungannya pihaknya memberikan dukungan moral dan ucapan bela sungkawa atas musibah yang menimpa, selain dukungan moril pihaknya juga memberikan bantuan berupa sembako guna meringankan beban korban semoga bisa bermanfaat dan berharap rumah miliknya akan kembali dibenahi agar bisa ditempati seperti semula, " tutur Maryo Ahmad.

“Kedatangan saya kesini dalam rangka bela sungkawa dan turut prihatin, atas musibah yang menimpa keluarga Suparto Slamet, Serta memberikan sedikit bantuan sembako, " kata Maryo Ahmad, sekretaris DPC Gerindra kabupaten Cilacap, saat dilokasi, selasa (23/11/2021).

Pihaknya juga akan berupaya dan berkoordinasi dengan pihak terkait, guna pembenahan dapur rumah yang hancur akibat musibah tersebut, " tambahnya.

Bagikan :

Berita terkait

MENU