Pers Release Pemadaman Kilang Pertamina RU IV Cilacap

    Pers Release Pemadaman Kilang Pertamina RU IV Cilacap

    Cilacap - Direktur Utama PT. Kilang Pertamina lnternasinal Djoko Priyono dalam Pers Releasenya menjelaskan tentang pemadaman kilang Pertamina RU IV Cilacap yang saat ini telah dilakukan oleh pihaknya. Pers Release dilaksanakan di Kantor HO (Head Office) PT. Pertamina Refinery Unit lV Cilacap, Jln. Letjen MT. Haryono No. 77 Kelurahan Lomanis, Kecamatan Cilacap Tengah, Minggu (13/6/21).

    Dalam kegiatan tersebut, Direktur Utama PT. Kilang Pertamina lnternasinal Djoko Priyono didampingi Dandim 0703 /Cilacap Letkol Inf. Andi Afandi, S.I.P, Kapolres AKBP Dr. Leganek Mawardi, S.H., S.I.K., M.Si, Pasintel Lanal Cilacap Mayor Laut (E) Sudianto, Kepala Kejaksaan Negeri Cilacap Timotius Tri Ari Mulyanto, S.H., M.H., Direktur Operasi PT Kilang aoertamina Internasional Yulian Dekri, GM Pertamina Joko Pranoto dan Manager Commerail RU IV Pertamina Hatim ilwan.

    Dalam Releasenya, Djoko Priyono mengucapkan terima kasih kepada Dandim, Kapolres dan Kajari atas supportnya atas musibah yang ada di kilang RU 4 Cilacap, termasuk kawan-kawan seluruh media yang terus mengikuti proses pemadaman di kilang RU lV Cilacap dari kemarin sampai hari ini.

    "Dan kami sampaikan kepada kawan-kawan media bahwa pada pukul 10.50 WIB tadi, Alhamdulillah kawan-kawan RU lV Cilacap telah bisa memadamkan seluruh api di lingkungan sekitar tangki 39, semuanya dalam kondisi lancar dan padam. Kami terus memonitor dengan tetap melakukan cooling dengan foam agar supaya kita ketahui dan kita lakukan pengukuran pengukuran temperatur di tangki sekitar 35 derajat artinya kita bisa pastikan bahwa dengan temperatur tersebut tidak ada autoignition, namun demikian kita tetap waspada, teman-teman RU IV Pertamina Cilacap tetap menjaga di lingkungan sekitar tangki supaya tidak terjadi titik api kembali, " Jelasnya.

    Dan tentunya ini juga atas dukungan kawan-kawan semua yang terus menerus mensuport kami untuk terus melakukan pemadaman ofensif, sehingga bisa dilaksanakan secepatnya. Kemarin juga sempat sudah dinyatakan padam namun teryata ada satu titik api yang masih menyala sehingga dapat kita padamkan tuntas pada pukul 10.50 WIB, " tambahnya.

    Terkait kejadian yang menimpa kilang Pertamina RU IV, Djoko Priyono menyatakan, Kilang RU lV Cilacap tetap beroperasi normal dan sampai saat ini menghasilkan BBM dan lubis lain-lainnya dan tetap deliver produknya ke seluruh Jawa tengah, sebagian DIY, Jawa Barat dan DKI, terhadap konsumen semuanya. Semuanya terkendali demikian juga konsumen industri untuk petrokimia. Dari Pertamina Cilacap dan dari kantor pusat, kita sudah menyatakan komitmen sudah deliver dengan baik. Sekali lagi terima kasih atas supportnya dan juga bapak-bapak dari Forkompinda Cilacap, " Tutupnya.

    Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya dan jawab. Menanggapi kerugian yang dialami akibat kejadian kebakaran, hingga saat ini masih menunggu Kalkulasi dari Pertamina Cilacap. engan kejadian kebakaran ini tidak mempengaruhi proses produksi BBM dan penyaluran produksi ke seluruh DIY, Jawa tengah dan sebagain Jawa Barat dan DKI Jakarta.

    Totong/Urip

    CILACAP JAWATENGAH
    Totong Setiyadi

    Totong Setiyadi

    Artikel Sebelumnya

    Gara Gara Rokok Nyawa Gusti Melayang Kena...

    Artikel Berikutnya

    Relawan Kampung Dongeng Hibur Anak Anak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Lapas Cilacap Siap Sukseskan Pilkada 2024 Berjalan Aman dan Tertib

    Ikuti Kami