Yayasan Ikhlas Sedekah Cilacap Kembali Berikan Santunan Anak Yatim Piatu

    Yayasan Ikhlas Sedekah Cilacap Kembali Berikan Santunan Anak Yatim Piatu

    CILACAP-Dalam rangka menyemarakkan Bulan Muharram 1443 H, sekaligus HUT Kemerdekaan RI ke - 76, Yayasan Ikhlas Sedekah Cilacap bersama Fatayat Nu Desa Muktisari hari ini minggu 22 agustus 2021 menggelar acara santunan anak yatim Piatu di komplek Masjid Baitul Mu'allafah dusun Cibaya Rt 03 Rw 05 Desa Muktisari Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap.

    Kurang lebih 51parcel, dan uang tunai dibagikan untuk 51 anak yatim piatu di wilayah Desa Muktisari.

    “Sengaja kami pilih momentum ini karena kami ingin adik-adik dapat mewarisi semangat juang Rasulullah SAW dan para pahlawan pejuang kemerdekaan”, ujar jamal panggilan akrabnya, Ketua Yayasan Ikhlas Sedekah Cilacap yang beralamat di Dusun Purwadadi Rt002/004 Desa Cisumur Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap.

    “Karena Rasulullah SAW saja pada saat berusia 6 tahun sudah yatim piatu. Dan hebatnya beliau tetap bisa menjadi sosok yang sukses, dan bahkan menjadi panutan umat Islam sedunia”, imbuh Mushofa.

    Santunan kali ini diberikan dengan protokol kesehatan dimana penyerahannya dibagi dalam dua shift dan diwajibkan memakai masker dan selalu cuci tangan dengan sabun.

    Dalam kesempatan itu, Jamal Prayoga pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada para donatur yang selama ini memiliki kepedulian pada program-program yayasan yang telah mengantongi SK dari KEMENKUMHAM Republik Indonesia Nomor AHU-011072. AHA.01.04. Tahun 2021 tersebut.

    “Dan bagi masyarakat yang ingin bergabung menjadi relawan berbagi, dapat menghubungi yayasan, di nomor 089532110962”, harapnya.

    Dan bagi para donatur, Ketua Yayasan mendoakan agar mereka senantiasa diberikan keluasan rizki, terkabul segala hajatnya, dan tetap istiqomah untuk berdonasi melalui Bank BRI, No Rekening : 3766-01-057100-53-9, a.n. Yayasan Ikhlas Sedekah Cilacap.

    Totong

    CILACAP JAWATENGAH YAYASAN
    Totong Setiyadi

    Totong Setiyadi

    Artikel Sebelumnya

    1000 Dosis Vaksin Tahap 1 Untuk Masyarakat...

    Artikel Berikutnya

    NasDem Peduli Sebar 1.000 Dosis Vaksin untuk...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Dharma Wanita Persatuan Nusakambangan Cilacap Gelar Bakti Sosial
    Jalinan Kasih bersama Keluarga Purna Bakti, Dharma Wanita Persatuan Nusakambangan Cilacap Gelar Bakti Sosial
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami