Wakil Menteri Pertahanan RI Lakukan Kunjungan Kerja Ke Cilacap Dan Banyumas

    Wakil Menteri Pertahanan RI Lakukan Kunjungan Kerja Ke Cilacap Dan Banyumas

    Cilacap - Komandan Kodim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P bersama unsur Forkopimda  Kabupaten  Cilacap melaksanakan penyambutan kunjungan Wakil Menteri Pertahanan RI (Wamenhan) Letjen TNI Muhammad Herindra bersama rombongan bertempat di Bandar Udara Tunggul Wulung Cilacap,  Desa Tritih Lor, Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap, Sabtu (16/10/21).

    Dalam kunjungan tersebut, Mantan Danjen Kopassus yang akrab disapa Wamenhan Herindra didampingi Aslog Kasad Mayjen TNI Jani Iswanto, MA, Danpuspenerbad Mayjen TNI Teguh Pudjo.R,  Staf Khusus Wamenhan, dan unsur Protokol Wamenhan.

    Tampak hadir dalam penyambutan, Danlanal Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo S.Sos, Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P, Wakapolres Cilacap Kompol Kompol Suryo Wibowo, S.I.K, Perwakilan Pemkab Cilacap dalam hal ini Kepala Dinas Sosial Sutaryo, S.Sos., M.Si, pejabat Camat, Danramil, Kapolsek Jeruklegi serta Perwira Staf Kodim.

    Adapun agenda kunjungan, rombongan Wamenhan bertolak dari Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta menuju Bandar Udara Tunggul Wulung Cilacap, setelah transit untuk selanjutnya melaksanakan agenda kunjungan ke wilayah Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas.

    Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P sebagai Komandan  Kodim yang notabene mempunyai tugas dan kewenangan di wilayah Kabupaten Cilacap bertanggung jawan atas keamanan dan kelancaran agenda kunjungan Wamenhan di wilayah tugas Cilacap.

    "Sebagai Komandan saya wajib menjamin keamanan dan kelancaran kunjungan Wamenhan selama berada di wilayah Cilacap dan memberikan dukungan protokoler serta pengawalan selama kunjungan. Pertemuan singkat kami dengan Bapak Wamenhan juga menjadi reuni kecil kami sebagai Korps baret merah yang saat bertugas di Satuan Kewilayahan Kodim 0703 Cilacap, " ucap Dandim.

    CILACAP JAWATENGAH
    Totong Setiyadi

    Totong Setiyadi

    Artikel Sebelumnya

    Tim ILMCI Kodam IV Sosialisasikan Wawasan...

    Artikel Berikutnya

    Forkopimda Kabupaten Cilacap Sambut Kedatangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Lapas Cilacap Siap Sukseskan Pilkada 2024 Berjalan Aman dan Tertib
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Lapas Besi Latih Napiter, Persiapkan Diri Sebelum Kembali Ke Masyarakat
    Apel Pagi Pegawai Lapas Permisan: Pandu Setiawan Terima Penghargaan Pegawai Teladan

    Ikuti Kami