CILACAP - Beragam Cara yang dilakukan sebagai tanda syukur di Bulan Ramadhan 1441 H ini, seperti yang dilakukan Koramil 07/ Maos dengan melakukan kegiatan sosial berupa pemberian nasi kotak, takjil dan pembagian masker kepada salah satu Panti Asuhan yaitu Panti Asuhan Al Awaliyah Desa Karangreja, Kecamatan Maos, Kabupaten Cilacap, Sabtu (9/5/2021).
Dikatakan Danramil 07/Maos Kapten Inf Suwanto bahwa pada momentum bulan Ramadhan, sudah menjadi kewajiban semua umat Islam melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh lamanya. Tak hanya itu, bulan penuh rahmat dan ampunan ini pun semestinya menjadi wadah yang tepat untuk memperbanyak ibadah terutama bersedekah.
"Di Bulan Ramadhan ini orang berlomba-lama mengamalkan kebaikan sehingga kesempatan yang diberikan oleh Allah SWT pada bulan Ramadhan ini dapat dimaksimalkan. Karena, kesempatan ini tidak ada dalam bulan-bulan lainnya. Apa yang kita lakukan dengan memberi bantuan makanan maupun masker kepada panti asuhan juga satu ibadah yang dianjurkan, " kata dia.
Terkait pemberian bantuan tersebut, para pengasuh maupun anak-anak panti menyambut dengan senang hati. Mereka juga turut mengucapkan terima kasih dan memberikan doa kepada Anggota Koramil 07/ Maos beserta keluarga atas kepeduliannya dengan pemberian makan nasi kotak, takjil untuk buka bersama anak Panti Asuhan dan semoga berkah ini akan menjadi sumber keberkahan.
" Sebagai upaya dalam pencegahan covid 19, kami dari Koramil 07/ Maos juga membagikan masker dan memberikan himbauan kepada pengurus beserta anak-anak panti asuhan agar tetap melaksanakan protokol kesehatan pencegahan covid-19, mari kita patuhi anjuran pemerintah agar pandemi ini segera berakhir, " tutup Danramil.
Totong/R07